Sabtu, 31 Mei 2014

"ARRGHHH!!!"

Kulemparkan mouse yang ada di tanganku, kugebrak-gebrak mejaku. Rasa frustasi dan kesedihan kutampakkan lewat teriakan, gebrakan dan gerak gerik lain tubuhku, karena kalah dalam sebuah "permainan".

"Bangsat, terus aku harus kemana lagi?"

Ketika frustasi dan kesedihan melanda, dan bukan pertolongan yang tiba, namun cobaan yang lainnya. Sebuah masalah kecil pun akan membuat labilnya jiwa dan raga.  Ya, maka kau tidak akan bisa bilang bodoh sekali melakukan seperti itu, jika kau yang merasakannya, mendapat kesusahan dunia tanpa ada yang datang menghampirimu jua.

kau?
ya, kau
kau si Bangsat

Senin, 03 Februari 2014

Rising dead

Korban "tuhan"
Hanya antara aku dan Kamu..
Kupersembahkan organ dalam
dan cerita kelam, cerita tentang para jahanam

aku disini tahu, jikalau
mereka itu bagaikan kumpulan asu
Menggonggong, menyalak, 
Yang mereka tahu, ya, hanya
manusia yang tidak punya lengan, akal dan pikiran

mereka asu yang berlagak menjadi "tuhan"
mengaku cendekiawan, padahal pikiran nggak jalan
Sabda mereka adalah "kebenaran"
"mereka?" "mereka siapa?"

mereka yang mengaku "tuhan", bermain "tuhan", ya, mereka
para bajingan, pemakan organ dalam

"Aku yang Sekarat" , Agustus 2013

Postingan pertama setelah sekian lama, dan dibuka dengan sebuah tulisan meracau :) 

Ya dengan ini saya nyatakan saya kembali! Hilangkan depresi! Bentengi diri! Untuk menghilangkan keputus asaan dan permasalahan itu tidak instan dan haruslah perlahan. Jika anda tertekan karena lingkungan , "kenalan", maupun "masa depan", maka teriakkan! Teriakkan segala campur aduk pikiran! Jangan salahkan Tuhan, tapi salahkan "tuhan". Anda hidup bukan untuk "tuhan", tapi untuk Anda, TUHAN YME, dan orang yang anda sayangi meskipun mereka tidak sayang anda. 


Senin, 01 Oktober 2012

" Nyata, bikin tanya-tanya?"

Saya ingin sedikit bercerita mengenai pengalaman saya. Berikut kisahnya

Di suatu malam yang hangat, dengan langit cerah tak berawan. Seorang anak laki-laki sedang bermain di pinggiran sebuah kolam ikan. Ia melihat dengan sangat antusias kearah kolam tersebut. Sang ibu tersenyum melihat anaknya yang sedang serius memandangi ikan di dalam kolam. Namun, tiba- tiba sang anak melompat ke kolam tersebut.

Sang ibu sontak terkejut dan berlari kearah kolam kemudian membantu anaknya. Setelah membersihkan si anak lelaki, sang ibu bertanya
Ibu: "Kamu ngapain sih dek, Tiba-tiba lompat kaya tadi? Memang kolamnya dangkal, tapi jangan bikin mama jantungan dong. Kalau mau nangkep ikan, bilang papa aja ntar diambilin."
Anak: "Adek tadi mau nangkep bulan ma. Habis bulannya deket banget, ada di dalem kolam."
Ibu: "Adek, bulan yang di kolam tadi itu cuma bayangan bulan di permukaan air kolam. Bulan yang asli jauh di atas langit. nggak mungkin ditangkep pakai tangan"
Anak: "Trus, gmn nangkepnya ma?"
...

Hanya segitu yang dapat saya ingat. Atau, yang ingin saya ingat? Benarkah saya lupa lanjutannya, atau saya tidak ingin mengingat jawabnya? Karena mungkin saja jawabannya bukanlah cara untuk menangkap bulan,melainkan sang ibu berkata,"Bulan mana bisa ditangkap dek."

Bagi anda yang sedang bertanya-tanya,saya hanya ingin mengatakan hal berikut: "Bulan di wajah air. Bulan di pipi awan. Satu nyata, satunya tanya."  

Sabtu, 05 Mei 2012

"Aduh, mripatku kelilipen setang motor!!"
(TL: Aduh, mataku kemasukan setang motor!!)

Uhuk..Uhuk.. Tes satu, tes dua.. cek.. cek.. (Ngapain coba -.- )
Halo pembaca! Ih imut-imut semua deh kaya uler ( Hiiii...SERIUS gw sendiri jijay pas nulis ini  x_x ). Gimana kabarnya?? Sae-sae kemawon? Hope so!! :)

Hari ini saya bersyukur banget. Kenapa? Karena masih diberi kesempatan bertemu panjenengan-panjenengan disini dong. (Ehemm.. garing ya -.- ). Hari ini saya mau memberikan sedikit cerita, yang semoga aja memenuhi kriteria 3N. Apa itu 3N? 3N itu Ngawur, Ndeso, Nasi. (Loh..kenapa ada Nasi segala? Karena nasi adalah makanan pokok warga Indonesia tentunya #ganyambungbgt).
Biarin deh garing, malah enak kriuk-kriuk : D 

Eh lho, kapan mulainya nih? Malah ngemeng ngalor ngidul gajelas -.- Sorry, cuci muka dulu ye. Maklum bangun tidur masih agak ngelantur : D
 *kecipak kecipuk* (Suara sepatu kuda..Kuda?? Suara ambil aer itu mah -.-)
Maaf lama, hehe. Sekarang saatnya masuk segmen utama!

Pembaca sekalian, Gini nih ceritanya :
Nasi adalah sumber karbohidrat yang menjadi makanan pokok mayoritas penduduk Indonesia. Bukan Taksi, bukan Sapi, tapi Nasi (Pembandingnya geje amat. TS tolong sadar dulu oi baru ngepost lagi -.- ).
Nasi bagi mayoritas warga Indonesia sudah seperti taktergantikan lagi. Banyak orang bilang "Wah, kalau makan ga pake nasi, ga bisa kenyang".

Saya harap, setelah membaca cerita diatas anda akan bercita-cita menjadi Nasi. Eitttss, jangan bingung. Bukannya kamu yang jadi Nasi (Masa iya bisa? -.- ) , tapi jadilah seperti Nasi yang tidak dapat tergantikan oleh apapun, oleh siapapun. Tidak perlu menjadi Nasi untuk semua orang, tapi jadilah Nasi untuk orang yang anda kasihi dan sayangi (Keluarga, Sahabat, dan Seseorang : D ).  Caranya? Kalau yang ini saya bukannya tidak bisa menjawab, tapi tidak mau menjawab . Karena jawabannya berbeda-beda bagi setiap individu, dan jawabannya hanya ada dalam diri anda masing-masing.

Kalau anda sekalian berpikir, "Ini Blog postingannya kaga pernah ada yang mutu" berarti anda benar. Karena saya sendiri yang nulis ngerasa kalau ini ga mutu bgt. Tapi se gak mutu-gak mutunya suatu hal pasti ada manfaatnya. Karena segala yang ada di dunia ini diciptakan tidak ada yang sia-sia  :) Ya tho?


Rabu, 02 Mei 2012

"Kenapa Warung Es Jus di Kampus ngasih diskon pas hari Jumat aja ya?"

Ngeliat temen beli jus tadi abis kuliah, Entah kenapa, tiba-tiba kepikiran. Emang dasar lagi kurang kerjaan kali ya -.-
Akhirnya, untuk mengisi waktu luang (Kuliah dari jam 11 ampe Maghrib non stop kok ada waktu luang -.- ..Diluang-luang in sih : D ) akhirnya saya memperoleh sebuah kesimpulan. Berikut perbincangan antara saya dengan saya (Monolog ceritanya. Biar deh klo rada edan. wkwkkw)

Saya : "Bro, kenapa ya warung es jus di deket lapangan sono ngasih diskon pas hari Jumat doang?"
Saya : "Ya suka-suka yang jualan lah. Orang dia yang jualan, kenapa elo yang sewot?"
Saya : "Bukan gitu bro. Maksud gw, kenapa ga ngasih diskonnya setiap hari aja? Secara harganya kemahalan menurut gw."
Saya : "Tapi elo tetep beli kan?"
Saya : "Iya, kenapa?"
Saya : "Yo wis yen ngono. Masalah ngono wae digawe repot. Tak sikat sisan kowe mengko! (TL : Ya udah kalau gitu. Masalah gitu doang dibuat repot. Gue sikat juga elo ntar!) "

So, what's the point? Jadi PR dirumah ya anak-anak : D wkwkwkkw
Gojek-gojek. Ojo nesu (Aduh..ketularan Sule -.- ) .

Bercanda-bercanda , nih intinya : Jangan suka mikirin hal-hal yang kurang bermanfaat. Udah menuh-menuhin pikiran, ga ada untungnya lagi. Buat apaan coba mikirin kenapa Jusnya diskon pas hari Jumat aja? Kurang kerjaan banget kan?

Buat pembaca sekalian, hari ini saya wejangkan (TL : Pesankan :] ) kepada anda sekalian. Jangan suka membuat diri sendiri susah. Karena apa? Karena masih banyak orang yang lebih susah dari anda.

Sori kalau lagi-lagi artikelnya ngawur :p

Selasa, 01 Mei 2012

" Kalau tersesat di Hutan, Apa yang akan Anda lakukan?"

Kalau jawaban anda,"Katakan peta! Katakan peta! " (Gayanya Dora -.- ) , saya beri anda Title "Gafle" (Note : "Gafle" adalah title anda sekalian yang membaca Blog ini. Semacam "Knight of the Manor" lah. wkwkkwk)

Jawabannya adalah~~ (versi saya sih..ehehe) :
1. Menjadi tipe pasif, yaitu dengan "diam" di suatu tempat, berkemah disitu sampai ditemukan orang lain. Sesuai dengan pepatah ," Diam itu emas". Tapi, ada efek negatifnya looohhh (Afika mode ON -.- ) , kalau kita hanya "diam" , mungkin bukan orang lain yang datang menyelamatkan, tapi malah "Harimau" dan kawan sejawatnya...

2. Menjadi tipe aktif, yaitu dengan "Maju Terus Pontang-Panting (Eh oups : p ) " , kita majuuuu terus merangsek menembus tuh hutan supaya kita nemuin jalan keluar. Namun, cara yang ini juga banyak negatifnya. Kenapa? Karena kalau kita terus maju, nggak liat sekeliling gitu, bisa-bisa kita malah celaka. Kita kan tw ya, hutan itu kek gimana, "terrain" atau medan yang ga jelas, kalau kita salah ambil keputusan "Jalan" mana yang kita ambil, bisa-bisa....

3. Menjadi diri sendiri (Apa-apaan??? ga nyambung ya? masa? : P ). Cara ini menurut saya, cara yang paling ampuh. Kenapa? Karena pada hakekatnya, yang paling sulit dipahami manusia itu bukan orang lain, tapi dirinya sendiri. Ga percaya? coba deh direnungin ntar, pas ada waktu luang, misal pas lagi nongkrong di Kursi Panas (MCK..wkwkwk). Coba jadi diri sendiri, karena yakin deh, kalau kita mencoba jadi orang lain maka hasilnya pasti janggal. Kita kerasa ga enak, yang disekitar kita apalagi -.-

Sori kalau nggak nyambung dari awal ampe akhir. Maaf kalau agak "menyentil" , karena saya bermaksud "menyentil" diri saya sendiri : P
Sori kalau ada yang "kesentil", saya bener-bener minta maaf. Saya hanya ingin anda semua tidak mengalami hal yang serupa dengan saya.

NB: Akhir akhir ini saya berpikir kalau nomor 1 adalah pilihan terbaik. Menurut akal dan menurut apa yang saya percaya
Halo semua! Perkenalkan! Namae wa Dimas desu! Yoroshiku!

Tentang saya : Seorang anak manusia biasa, hidup layaknya manusia biasa, g bisa terbang, makan nasi , minum juga air biasa (ya jelas lah -.- ) , pokoknya biasa banget deh.

Nah, berawal dari " kok opo-opo ne biasa banget yo? " (TL: Kok semuanya biasa aja ya? ) , tiba-tiba saya tertarik "NgeBlog". Kayanya sih.. dan semoga aja, asik gitu. Dan akhirnya, setelah tanya-tanya sama teman, "bikin blog gimana sih?", "Ribet ngga sih?", "Toilet dimana ya?" (Woittss,.. yang terakhir ga nyambung amat -.- )
dan berkat seorang teman bernama Ana Wibawani Prastyaningsih (Sori ngrepoti yo An. wkwkwkwk ) akhirnya...AKHIRNYA!!! Blog inipun jadi deh!

Saya bermaksud menjadikan Blog ini tempat untuk, yah, ngobrolin cerita tentang kejadian yang kita alami sehari-hari gitu. Dari yang Biasa sampai yang Ekstra Pedas( Luar biasa maksudnya , kek nasgor aja ekstra pedas..). Tiba-tiba saya ingat "Mantra" favorit teman saya, namanya Aisyiyah. Dia seneng banget bilang suatu kata, yaitu "Nggambul". Artinya "Ra Cetha" alias "Ga Jelas" gitu. Dan akhirnya kuputuskan menamai blog ini
"NGGAMBUL YUK". Sesuai dengan VISI dan MISI (halah..udah mulai "Nggambul" nih ) Blog ini, yaitu menambah Sahabat dan Mempererat tali Silaturrahim antar sesama umat manusia.

Dan dengan ini, saya resmikan Blog ini sebagai tempat kita para anak manusia berinteraksi, sesuai dengan Norma dan Tata Krama tentunya. wkwkwkwk. Jangan lupakan Moral bangsa ya kawan-kawan!!

Mungkin demikian yang ingin saya sampaikan. Kalau kurang tolong ditambahin, kalau lebih biarin : p
Mohon maaf kalau bahasa saya agak terlalu "Gehol", karena saya sengaja supaya bisa lebih akrab.
Sekian dan Terimakasih. Arigatou gozaimasu , Minna!!

Ayo-ayo, Aisyiyah, Ana, dan rekan-rekan sejawat lainnya mampir dulu~~